Tambahkan Rempah Ini Saat Makan Malam untuk Atasi Perut Buncit |
Siapa sangka kalau rempah-rempah yang kerap dibuat sebagai bahan masakan dan jamu seperti kunyit, efektif mengatasi lemak perut membandel.
Seperti diberitakan Daily Star, Sabtu (14/1/2016), ilmuwan menemukan, kunyit dapat mempercepat pembakaran lemak dan membantu menurunkan badan.
"Kunyit dapat menurunkan berat badan karena kandungannya mampu mengkonversi lemak menjadi pembakaran energi. Hal ini pada gilirannya-- jika dibantu dengan olahraga--dapat menurunkan berat badan dengan cepat," kata peneliti.
Sebuah studi 2009 juga menemukan, bumbu Asia ini bisa menjadi bantuan pelangsing sempurna. Studi Korea juga menemukan kunyit dapat meningkatkan gen-gen tertentu sehingga mendorong pertumbuhan pembakaran lemak.
Kunyit juga memiliki manfaat detoksifikasi hati, organ yang membantu dengan pembakaran lemak, dan menurunkan kadar kolesterol darah Anda.