Olahraga yang cukup tidur sambil bakar kalori, kenapa tidak? |
JawaDomino.net - Inggris Berbagai penelitian menunjukkan, gaya hidup aktif atau olahraga sederhana bisa memperpanjang hidup seseorang. Memiliki teman saat olahraga juga memotivasi orang untuk menjadi lebih aktif. Menilik fenomena tersebut, sebuah pusat kebugaran (gym) bernama David Lloyd Clubs menawarkan jenis olahraga baru.
Gym yang berlokasi di Inggris ini memungkinkan individu untuk tidur sambil membakar kalori. Olahraga ini disebut Napercise, kelas tidur siang yang dimulai dan diakhiri dengan peregangan melepaskan ketegangan hanya setelah 45 menit tidur nyenyak.
Gym tersebut menyediakan tempat tidur, selimut, bantal, dan masker mata bagi peserta yang akan mendaftar kelas tidur siang ini. Perlengkapan tersebut untuk memastikan tiap anggota merasa nyaman selama sesi berlangsung.
Ruang tempat Napercise berlangsung diatur pada suhu yang mendorong pembakaran kalori bahkan saat tidur. Efek yang terjadi, penurunan berat badan, tidak lagi sekadar mimpi bagi orang yang didera lelah, menurut Tech Times, Sabtu (29/4/2017).
Napercise, efektif atau tidak
Para ahli menyarankan, tidur siang sebenarnya bermanfaat bagi tubuh dan membantu orang merasa lebih segar dan waspada. Tidur siang yang sempurna adalah sekitar 20 menit.
Pada kelas tidur siang David Lloyd Clubs, seluruh sesi tidur siang dirancang untuk memungkinkan pesertanya tidur selama 45 menit.
Penelitian tahun 2015 juga menunjukkan, tidur siang 45-60 menit dapat meningkatkan memori otak sampai lima kali lipat. Ada juga penelitian yang menunjukkan, tidur siang selama 90 menit adalah waktu tidur siang terbaik.
Tapi orang sibuk tidak benar-benar memiliki banyak waktu untuk tidur siang. Napercise tampaknya masih menjadi pilihan tepat bagi orang-orang yang ingin membayar untuk tidur.